Rabu, 24 April 2013
0 komentar

Suasana Kantor The Phinisi Center


 Oleh : Akbar

The Phinisi Center yang berdiri pada tanggal 12 Desember 2012 telah memiliki kantor baru yang letaknya dijalan cendana lr. 1 kelurahan caile, kecamatan ujung Bulu. Terletak dipusat kota Bulukumba.
Letak kantor yang bukan tepat depan jalan poros menjadikan suasana kantor terlihat nyaman dan suara kendaraan pun tidak terlalu bising. Selain itu suasana kantor cukup nyaman karena dibagian depan kantor terdapat beberapa pohon yang tampak melindungi kantor dari polusi dan terik matahari.

Dibagian samping terdapat garasi yang dapat digunakan untuk memarkir kendaraan teman-teman. Dan didekat pagar ditumbuhi pohon pisang yang sekarang sudah memiliki buah yang sebentar lagi masak. Pada bagian depan rumah terdapat teras yang berukuran sekitar 3 x 4 meter sering dijadikan teman-teman sebagai tempat nyantai ketika kerjaan kantor sudah selesai.
Pada bagian dalam rumah terdapat 1 ruang yang ukuranya kira-kira sekitar 3 x 4 meter yang digunakan khusus untuk tamu. Pada bagian tengah terdapat 1 ruangan yang luasnya sekitar 3 x 4 meter sering digunakan untuk pertemuan pengurus The Phinisi Center. Pada bagian dalam terdapat 1 ruang yang luasnya sama dengan dua ruangan lainnya. Serta terdapat satu ruangan lagi pada bagian belakang yang akan digunakan untuk membuat perpustakaan yang kami konsep dengan nama rumah nalar.
Untuk tiga kamar yang lainnya yang ukurannya sama dengan keempat ruangan utama dijadikan sebagai ruangan administrasi dibagian depan, ruangan tidur dan sholat dibagian tengah dan yang satunya lagi digunakan sebagai ruang tidur bagi tamu yang menginap.
Ruang utama dibagian belakang akan dijadikan rumah nalar atau sering disebut seagai perpustakaan yang akan diperuntukkan untuk menambah pengetahuan, wawasan, dan pengalaman yang sejatinya dikhususkan untuk para adik-adik yang berkunjung ketempat kami. Ruangan ini akan diisi oleh banyak koleksi buku yang menarik. Rumah nalar peruntukkan untuk adik-adik remaja karena sesuai dengan tujuan berdirinya TPC sebagai lembaga yang bergerak dibidang pendidikan yang sudah sewajarnya melaksanakan program-program yang dapat membantu menjadikan pendidikan yang berkualitas di kabupaten Bulukumba.
Rumah nalar yang sementara dikonsep oleh TPC akan dijadikan berbeda dengan perpustakaan lain yang sudah ada, dimana datang hanya untuk membaca buku. Tetapi rumah nalar yang ada di TPC bukan sekedar datang untuk membaca tetapi pengunjung akan dipandu untuk mengikuti beberapa kegiatan yang dapat menambah pengetahuan, keterampilan, wawasan, pengalaman, , kreatfitas dan inovatif mereka. Seperti dipandu untuk berdiskusi, diajarkan tentang cara-cara melukis, menulis artikel maupun karya tulis lainnya, cinta lingkungan dengan mengajak mereka akan pentingnya menjaga keberishan, serta keterampilan yang lain seperti photograpi, musik dan dokumentasi. Serta banyak lagi kegiatan-kegiatan yang akan menjadikan kehadiran mereka nyaman dan tidak jenuh. semua kegiatan ini akan dibingkai dengan nama sekolah pena yang merupakan salah satu program utama dari The Phinisi Center.
Oleh karena itu untuk mewujudkan semua ini kami selaku keluarga besar TPC berharap bantuan dari teman-teman seperti novel, cerpen,buku motivasi, buku religious, dll yang sudah nganggur dirumah. serta bantuan lain yang masih dapat dimanfaatkan.
Teman- teman bisa berkunjung ketempat kami ko’ kapan saja untuk melihat serta membantu kami dalam mengerjakan program ini. bagi teman-teman yang mungkin berkunjung ke Bulukumba bisa menyempatkan diri untuk mampir di digubuk kami. Kehadiran teman-teman untuk berkunjung ketempat kami adalah sebuah bentuk kesyukuran bagi kami.
***

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah menitipkan komentar
semoga informasi ini bermanfaat
Wassalam

 
Toggle Footer
Top