Rabu, 05 Juni 2013
0 komentar

Kunjungan TPC ke Sekolah - Sekolah di Kabupaten Bulukumba



TPC kembali berkunjung ke beberapa sekolah di Kecamatan Rilau Ale, Rabu 05 Juni 2013. Pengurus yang ikut kunjungan ke sekolah kali ini sebanyak 5 orang. Kunjungan ini bertujuan untuk memperoleh informasi terkait tata kelola sekolah, manajemen sekolah, serta pengelolaan anggaran. Sekolah yang dapat dikunjungi kali ini terdiri dari dua sekolah yang ada di Desa Bajiminasa kecamatan Rilau Ale Kabupaten Bulukumba yaitu SDN
245 Katappo dan SDN 85 Bingkarongo. Namun kami belum mendapatkan hasil dan informasi yang cukup valid karena kepala sekolah dari kedua sekolah tersebut tidak ada ditempat berhubung karena ada pertemuan / rapat dengan Dinas Pendidikan.
Untuk kali ini TPC menggunakan tehnik wawancara untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan mulai dari wawancara dengan kepala sekolah, guru dan staf, siswa, serta masyarakat sekitar. namun hal ini tak dapat terealisasi karena beberapa pihak terkait tidak ada ditempat.
Untuk SDN 245 Katappo ini bukan kali pertama kami berkunjung kesekolah ini tetapi beberapa minggu sebelumnya kami sudah berkunjung untuk menjalin silaturahmi dengan pihak sekolah. kami sempat berdiskusi dengan kepala sekolah dan sudah mendapatkan informasi secara langsung dari kepala sekolah terkait gambaran sekolah yang beliau pimpin mulai dari tata kelola, manajemen sekolah, serta pengelolaan anggaran bantuan sekolah.
Berbeda dengan SDN 85 Bingkarongo meskipun sebelumnya telah melakukan kunjungan ke sekolah dan ini merupakan kali kedua. Namun, belum dapat bertemu dengan kepala sekolah berhubung karena adanya agenda yang tidak memungkinkan beliau tetap berada di lingkungan sekolah. Namun itu bukan menjadi kendala bagi kami untuk mendapatkan informasi sesuai dengan tujuan kehadiran kami.
Yang sempat kami temui dan wawancara untuk hari ini yaitu pihak guru dan staf, siswa-siswa, serta masyarakat sekitar. dari hasil wawancara dengan guru-guru, siswa, serta masyarakat sekitar “ dapat disimpulkan untuk hipotesis sementara tata kelola, manajemen sekolah, serta pengelolaan anggaran sudah baik. Akan tetapi informasi yang didapatkan dari hasil wawancara ini belum dapat dijadikan bukti yang autentik untuk pengambilan kesimpulan secara penuh. Mengingat sample yang digunakan untuk memperoleh informasi masih terbatas. Oleh sebab itu untuk mendapatkan informasi yang lebih valid kami bermaksud untuk mengadakan tehknik Cityzen Report Card (CRC).
Cityzen Report Card (CRC) merupakan sebuah tehnik dan cara yang paling baik digunakan karena dengan cara ini akan sangat mudah ditemukan adanya penyimpangan-penyimpangan dari hasil wawancara yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Namun kehadiran TPC bukan untuk menemukan kesalahan tetapi bagaimana kita dapat ikut berpartisipasi dalam meningkatkan dan memperbaiki kualitas pendidikan dikabupaten Bulukumba. Sebagai putra dan putri daerah maka sudah sewajarnya untuk ikut andil dalam pembangunan daerah ke arah yang lebih baik.(Akbar*)
***

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah menitipkan komentar
semoga informasi ini bermanfaat
Wassalam

 
Toggle Footer
Top